Regulator Gas Bocor, Satu Rumah di Maos Cilacap Dilalap Api

regulator gas bocor satu rumah di maos cilacap dilalap api
regulator gas bocor satu rumah di maos cilacap dilalap api

CILACAP.INFO – Satu rumah di Jalan Rajawali RT 02 RW 03 Desa Karangkemiri Kecamatan Maos dilalap api pada Jumat 07 Juni 2024 pukul 04.30 WIB.

Adapun kronologi bermula sekitar pukul 03.30 WIB, dimana pemilik rumah Ahmad Sibli Sanjaya (61) saat itu tengah memasak Air di Dapur dengan menggunakan kompor gas 3 Kg.

Namun selanjutnya Ia pergi ke kamar untuk istirahat, dan kemudian sekitar pukul 04.30 WIB pemilik rumah mendengar suara percikan api yang berasal dari Dapur.

Lantas Ia bergegas keluar kamar dan mengeceknya, namun ternyata didapati adanya kobaran api yang sudah membesar dan Ia berteriak meminta tolong.

Mendengar teriakan meminta tolong, Paiman (55) dan Tusman (53) bersama warga lingkungan datang untuk memberikan pertolongan dengan menggunakan air sumur.

Sementara itu, Kepala Desa yang mendapatkan informasi kebakaran yang dialami oleh warganya tersebut segera menghubungi Pos Damkar Kroya.

Plt Kepala Bidang Damkar dan Penyelamatan Satpol PP Kabupaten Cilacap Supriyadi mengatakan, mendapat laporan tersebut petugas Damkar dari Pos Damkar Kroya segera menuju lokasi kejadian.

“Sesampainya di lokasi sekira 20 menit dari Petugas dari Pos Damkar Kroya langsung melaksanakan pemadaman dan pendinginan.” Kata Supriyadi.

Dalam hal ini, Supriyadi menyebut bahwa 5000 liter air dikerahkan untuk memadamkan api dan melakukan pendinginan.

“Sekira pukul 06.45 WIB, api dipastikan sudah padam dilanjut pendinginan.” Imbuhnya.

Terkait penyebab dan kerugian yang dialami Korban, Supriyadi mengatakan berasal dari regulator gas yang bocor.

“Dugaan kebakaran berasal dari regulator gas yang bocor, sementara berdasarkan hasil pendataan petugas kami di lokasi, bahwasanya kerugian ditaksir sekira 100 Juta Rupiah.” Pungkasnya.

Cilacap Info
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait