Perokok Berat Belum Tentu Pro dengan Pod dan Vape Meski Pernah Mencoba Hookah Shisha

Pods Vape dan Hookah Shisha
Pods Vape dan Hookah Shisha

CILACAP.INFO – Perokok berat belum tentu pro ketika disuguhi Pod dan Vape. Bahkan bisa mengakibatkan batuk bagi penggunanya dan terheran-heran meskipun watt yang digunakan kecil.

Sebagaimana diketahui, pengguna vape terkadang menggunakan Vapenya dengan mode di atas 50 watt karena menyesuaikan kawat koil dan ohm.

Sama halnya dengan Pod, meski memiliki watt yang lebih kecil, namun tiap-tiap cartridge memiliki ohm yang berbeda-beda dan bisa menggunakan watt sesuai cartridge yang digunakan.

Ketika seseorang mencoba vape namun tidak kuat dengan watt yang telah diatur menyesuaikan koil, maka bisa diturunkan wattnya.

Sama juga ketika baru menggunakan Pod, jangan coba-coba menggunakan cartridge dengan ukuran ohm yang kecil, sebab bisa mengakibatkan batuk.

Seperti contoh, pada cartridge pod terdapat ohm 0.4 dengan ukuran watt standar 26-30, 0.6 ukuran 20-25 watt, 0.8 ukuran 12-16 watt, 1.2 ukuran 10-12 watt. Ketika baru mencoba Pod maka jangan gunakan cartridge 0.4 hanya untuk menghasilkan 30 watt hanya agar asap lebih tebal, sebab akan menyebabkan batuk meskipun diturunkan wattnya dari standarnya, misal ke 24 atau 25 watt.

Jangan pula karena melihat suatu review dalam tayangan video kemudian Anda mengikutinya, sebab bisa jadi ia tengah melakukan branding atau endorsement untuk menarik minat calon pembeli.

Diketahui pula bahwa tujuan watt tinggi pada vape dan pod adalah untuk menghasilkan asap yang tebal dan banyak. Namun jika berlebihan maka asap yang dihasilkan bisa seperti rasa kapas yang terbakar.

Hal ini mengingat baik Vape dan Pod menggunakan Kawat dan Kapas. Semakin tinggi watt maka daya pemanasan semakin cepat dan bisa mengakibatkan kapas seperti terbakar meski kapas basah dengan liquid.

Berbeda halnya dengan Hookah Shisha, ketika seseorang pertama kali mencobanya tidak akan merasakan asap seperti terbakar meski asapnya sangat tebal dan lebih banyak. Padahal Sisha ini metode pembakarannya menggunakan arang. Hal itu dikarenakan asap akan terfilter oleh air.

Namun kekurangan dari Sisha yakni tidak bisa dibawa di saku, sementara Vape dan Pod dapat ditaruh di saku (Portable).

Cilacap Info
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait