Sambut Peringatan HBP, UPT Se-NK dan Cilacap Gelar Pemasyarakatan Peduli UMKM

sambut peringatan hbp upt se nk dan cilacap gelar pemasyarakatan peduli umkm
sambut peringatan hbp upt se nk dan cilacap gelar pemasyarakatan peduli umkm

CILACAP.INFO – Bekerja sama dengan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas), UPT Pemasyarakatan se NK dan Cilacap menggelar Pemasyarakatan peduli Usaha Mikro Kecil dan Menengah pada hari Rabu, 20 April 2022 dalam rangka menyambut Hari Bakti Pemasyarakatan (HBP) ke – 58.

Kegiatan ini dilaksanakan di Halaman Dermaga Sodong Nusakambangan. Diwakili oleh Koordinator Wilayah Nusakambangan dan seluruh KUPT se NK dan Cilacap secara simbolis menyerahkan gerobak jualan kepada Klien Pemasyarakatan.

Gerobak-gerobak jualan itu nantinya akan diserahkan ke sejumlah pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM) di Kota Cilacap yang merupakan eks warga binaan pemasyarakatan dan saat ini merupakan Klien dari Balai Pemasyarakatan Kelas II Nusakambangan.

Selain itu harapan dari Bapas Nusakambangan, kegiatan Kerja Sama dengan Baznas sendiri nantinya bisa menjadi bernilai ibadah di bulan suci ini bagi para pegawai.

Karena dengan penyerahan bantuan sarana usaha kepada mustahik yang mana di sini adalah klien pemasyarakatan, Insya Allah tepat sasaran dan bertujuan mulia.

Menurut penuturan Bapak I Putu Murdiana saat diwawancarai oleh media massa, ia antusias dengan segenap rangkaian kegiatan dalam rangka menyambut Hari Bakti Pemasyarakatan(HBP) dan menyambut baik segenap instansi maupun Kelompok Masyarakat Peduli Pemasyarakatan yang bekerja sama dengan UPT Pemasyarakatan.

Melalui pemberian gerobak ini, diharapkan kedepannya eks warga binaan yang saat ini merupakan klien Balai Pemasyarakatan kelas II Nusakambangan dapat mandiri, bermanfaat bagi masyarakat lain dan tidak kembali mengulangi tindak pidana.

Cilacap Info
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait