Tips Penggunaan Kartu Kredit Agar Tidak Pusing Setor Cicilan

Kartu MasterCard dan Visa by Pixabay oleh RJA1988
Kartu MasterCard dan Visa by Pixabay oleh RJA1988

CILACAP.INFO – Boncos dalam penggunaan Kartu Kredit bisa saja terjadi jika digunakan untuk pamer kemudian traktir teman-teman, foya-foya dan hedon.

Akibatnya jika sudah demikian akhirnya kelimpungan atau pusing sendiri karena ditagih setoran terhutang pada Kartu Kredit yang digunakan.

Bahkan di sebuah channel youtube ada yang sampai memotong-motong kartu kreditnya setalah semua hutang telah lunas seraya mengatakan terbebas dari setoran hutang.

Ya mungkin saja dia menggunakan limitnya tanpa berfikir ke depan bahwa akan ada tagihan terhutang dan tidak digunakan dengan semustinya. Misal seperti dalam berbelanja seperlunya, menggunakan limit ketika benar-benar mendesak.

Ketika tidak dalam keadaan mendesak kemudian tarik tunai, belanja apa saja tanpa memperhatikan konsekuensi dari hutang, bahkan limit sampai habis maka itu kesalahan sendiri.

Padahal limit Kartu Kredit jika digunakan untuk berbelanja maka penggunanya akan ditagih plus bunganya, demikian saat melakukab tarik tunai juga ada biaya adminnya. Oleh sebab itu jika tidak sangat mendesak lebih baik jangan menggunakannya.

Kemudian jika memiliki niat ingin membuat kartu kredit, sebaiknya harus dipikirkan secara matang dan mendalam kira-kira memang membutuhkannya atau tidak.

Punya Planning bahwa Kartu Kredit yang dibuat nanti akan bermanfaat dan diperuntukan untuk mencari cuan melalui bisnis jual beli online. Seperti digunakan untuk Jualan barang Import yang terlebih dahulu dibeli melalui Toko Online Luar Negeri dan bisa support Kartu Kredit. Selanjutnya dari Barang Import itu bisa dijual kembali.

Diketahui bahwasanya orang lebih banyak yang tertarik produk luar yang dijual di dalam negeri melalui Toko Online lokal, karena tidak ingin ambil pusing terkait Pajak Bea Cukai dan Biaya Pengiriman. Oleh sebabnya jika harga barang lebih mahal dua kali lipatnya maka suatu hal yang wajar dan orang pun menganggapnya demikian.

Cilacap Info
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait