PPS Cilacap bagikan Nasi Ikan untuk Masyarakat yang Membutuhkan

cilacap info featured
cilacap info featured

CILACAP.INFO – Pelabuhan Perikanan Samudera (PPS) Cilacap melaksanakan kegiatan bagi-bagi nasi ikan kepada masyarakat yang membutuhkan. Kamis (30/4).

Mengawali Gerakan Berbagi Nasi Ikan untuk masyarakat yang membutuhkan dan guna meningkatkan imun, Kepala PPS Cilacap, Imas Masriah turun langsung dengan dibantu oleh Pegawai PPS Cilacap.

Ia turun langsung dan membagikan nasi ikan kepada masyarakat yang di antaranya petugas Parkir, Pedagang Keliling, Tukang Becak, Tukang Ojek, Pemulung dan yang lainnya yang saat itu berada di sekitar jalan Protokol Kabupaten Cilacap.

Kegiatan itu telah sesuai dengan arahan Menteri Kelautan dan Perikanan, yakni tentang gerakan berbagi “Nasi Ikan” untuk masyarakat yang membutuhkan. Kata Kepala Pelabuhan Perikanan Samudera Cilacap, Imas Masriah, S.Pi.

Menurutnya PPS Cilacap sebagai Unit Pelaksana Teknis Ditjen Perikanan Tangkap, Kementerian Kelautan dan Perikanan juga peduli tehrhadap masyarakat.

“Dengan itu, kami menggelar Program Gerakan Berbagi Nasi Ikan untuk dibagikan kepada masyarakat yang membutuhkan. Adapun kegiatan ini dilaksanakan di sekitar Pelabuhan.” Katanya.

Imas mengatakan, bahwa Program gerakan berbagi nasi ikan di sekitar PPS Cilacap, akan direncanakan selama 20 hari kedepan. Yakni dengan pembagian per hari sebanyak 100 bungkus / box.

“Dengan adanya program gerakan berbagi nasi ikan ini diharapkan agar imunitas tubuh bagi masyarakat kurang mampu untuk melawan Corona akan meningkat.” Ucap Imas.

Cilacap Info
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait