Pengurus PDM Cilacap Apresiasi Pidato 6 Bahasa Santri Darul ‘Ulum Majenang

6 Santriwati PontrenMu Darul Ulum Majenang bersama Ketua Panitia Musyda dan Wadir Ma'had
6 Santriwati PontrenMu Darul Ulum Majenang bersama Ketua Panitia Musyda dan Wadir Ma'had

CILACAP.INFO – Pengurus PDM Cilacap berikan Apresiasi pada 6 Santri PontrenMu Darul ‘a ‘Ulum Majenang yang tampillan 6 bahasa pada pembukaan perhelatan akbar tersebut di GOR Wijayakusuma Cilacap, Sabtu (27/05/2023).

Berbagai aksi seni untuk memeriahkan pembukaan Musyda Muhammadiyah dan Aisyiyah Cilacap di GOR Wijaya Kusuma pada hari ini meliputi pidato 6 bahasa Santri PontrenMu Darul ‘Ulum Majenang.

Pada acara ini juga ada Atraksi Tapak Suci siswa Muhammadiyah se-Cilacap dan paduan suara dari siswa SMP dan SMA Muhammadiyah 1 Cilacap, ungkap Ustaz Hayono, M.Pd selaku Wadir Tarbiyah PontrenMu Darul ‘Ulum Majenang.

Menurut Mudir PontrenMu Darul ‘Ulum Majenang, era yang serba teknologi canggih seperti sekarang ini menempatkan penguasaan keterampilan berbahasa sudah menjadi kebutuhan yang sangat urgen.

Inilah awal medan bagi santri untuk selalu belajar agar selalu siap sedia untuk berkompetisi dalam rangka meningkatkan skill dan kemahiran berbahasa.

“Semoga dengan penampilan pidato 6 Bahasa (Bahasa Indonesia, Jawa, Sunda, Arab, Inggris dan Jepang) yang disajikan oleh santri PontrenMu Darul ‘Ulum Majenang pada pembukaan perhelatan akbar warga Muhammadiyah dalam Musyawarah Daerah Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah di GOR Wijaya Kusuma pada pagi hari ini dapat menjadi salah satu media untuk menciptakan santri unggul sebagai calon pemimpin masa depan yang bermental kuat yang mampu menyampaikan pesan dakwah Islamiyah di hadapan khalayak ramai secara mumpuni dan handal,” terang Kiai Aly Syahbana, SE, MM.

Sementara itu, Kepala Wadir Ma’had PontrenMu Darul ‘Ulum Majenang menyampaikan bahwa penampilan 6 bahasa yang dibawakan oleh para santri pada momen penting ini merupakan ajang untuk meningkatkan kreativitas dan menguatkan mentalitas mereka untuk menjadi yang terbaik dalam hal peningkatan kualitasnya di bidang bahasa.

Tampilkan Semua
Cilacap Info
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait