Kapolda Jateng ingatkan Jangan Salahgunakan Teknologi

cilacap info featured
cilacap info featured

CILACAP.INFO – Kapolda Jawa Tengah bersama pejabat utama Polda Jateng melakukan kunjungan kerja (Kunker) ke Mabes Polres Cilacap. Kamis (8/8/2019).

Kedatangan Kapolda jawa tengah tersebut juga disambut dengan sebuah tarian khas daerah yang dibawakan oleh polwan-polwan cantik.

Dalam kunker itu, Kapolda Jateng didampingi Kapolres Cilacap, menyempatkan waktu untuk menunaikan sholat shubuh berjamaah di Masjid Agung Daruesalam Cilacap pada Jum’at (9/8).

Kapolda Jateng Irjen. Pol. DR. H. Rycko Amelza Dahniel usai sholat shubuh berjama’ah menyempatkan diri naik ke atas mimbar untuk menyampaikan kepada jama’ah. Bahwasanya di era modernisasi seperti sekarang, jangan sampai kemajuan tekhnologi disalahgunakan. Pasalnya tekhnologi juga bisa memicu perpecahan. Sehingga ia meminta kepada jama’ah yang hadir untuk bijak menggunakannya.

“Keberagaman etnis, suku dan budaya yang dimiliki jangan sampai memicu perpecahan. Jagalah keharmonisan dalam berbangsa dan bernegara dalam bingkai Ukhuwah Islamiyah (Persaudaran sesama Muslim).” Ucap Kapolda.

Selain itu, Kapolda juga menjelaskan, bahwasanya kegiatan safari sholat shubuh yang dilaksanakan di Masjid Agung Daruesalam tersebut, merupakan bentuk kedekatan Polri dengan masyarakat. Dan diharapkan dengan hadirnya polri di tengah masyarakat dapat memberikan rasa aman dan nyaman.

“Jadi, masyarakat, ulama, dan santri pondok pesantren serta para kiai diharapkan untuk ikut serta dalam memelihara keamanan dan ketertiban mayarakat,” Pungkas Kapolda.

Cilacap Info
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait